Jumat, 26 Juli 2013

INILAH !!!! TIPS AGAR SUATU CITA-CITA DAN KEINGINAN TERCAPAI


TIPS AGAR CITA-CITA DAN KEINGINAN TERCAPAI

Assalamualaikum sahabat blogger , apakah kalian semua punya cita-cita ? pasti semua jawabannya , "iya saya punya cita-cita" , dan apakah kalian sadar bahwa cita-cita itu adalah keinginanmu dan itu adalah hakmu untuk itu wajib cita - cita itu menjadi nyata , pasti jawabanya , ' iya dong betul , itu wajib" . Namun dibalik itu apakah kalian semua sudah mengerjakannya atau melakukannya untuk mendapatkan cita-cita itu ? pasti ada yang menjawab ? belum , baik saya akan menilustrasikan 100% semua orang itu punya cita-cita , tidak mungkin semua orang tidak mempunyai cita-cita. Tapi kebanyakan 95% cita-cita itu belum terlaksana dan 5% cita-cita itu terlaksana, nah apa penyebab 95% cita-cita itu belum terlaksana . disini saya akan memberi tips bagaimana mewujudkan sebuah cita-cita itu menjadi nyata , cita-cita dalam arti lain adalah impian dan dalam arti lainnya juga adalah keinginan. ini adalah penelitian saya terhadap apa yang saya cita-citakan dan apa yang saya inginkan terkabul dan tercapai, dari sinilah saya ingin memberi sedikit tips-tips kepada sahabat blogger , agar mempunyai semangat tinggi ,  dan motivasi yang kuat serta prinsip untuk menuju perubahan diri yang baik demi cita-cita terlaksana :) , alangkah baiknya , sebelumnya saya mohon maaf apabila dalam memberikan tips ini , ada kesalahan dan ada juga tips-tips yang menurut anda kurang efektif , disini saya hanya bertujuan untuk membangun semangat para sahabat blogger untuk menggapai cita-cita kalian semua . langsung saja berikut tips tips dari saya , bagaimana langkah sukses menggapai cita-cita agar terlaksana :

1. Doa
Tentunya Berdoa adalah cara yang paling efektif untuk mewujudkan cita-cita itu menjadi nyata , berdoala terus kepada allah , apa yang kamu hajatkan , apa yang kamu inginkan , apa yang kamu targetkan , berdoalah kepada allah , dengan hati khusyuk dan yakin , pasti akan tercapai dan terlaksana , karena semua allah swt maha pemberi dan maha penyayang.

2. Tentukan Prinsip dan Yakin serta positif thingking
Nah , sahabat blogger haruslah mempunyai sebuah prinsip , dalam kehidupan kita tiada suatu prinsip yang jelas , saya yakin pasti semua tidak akan berjalan dengan pasti , jadi mulai dari sekarang tentukan apa prinsipmu , dan tegakan itu , serta laksanakan. Prinsip ibarat adalah Uang , dimana-mana selalu dibawa, jadi bawalah prinsipmu dalam kehidupanmu. selain prinsip , kalian haruslah mempunyai sifat selalu yakin dan selalu berfikiran positif.

3. Belajar Dari kesalahan.
Nah tips kali ini , adalah dari dirimu sendiri , carilah apa letak kesalahanmu dalam menggapai cita-citamu ,apa yang menyebabkan cita-citamu gagal , carilah apa kesalahan itu , lalu mulailah belajar dari mana kesalahan itu berasal , jadi intinya jangan putus asa dalam segala hal , kamu gagal , itu sudah biasa , gagal bukan akhir segalanya . 

4. Bersedekah 
untuk tips ini , menurut saya wajib harus dilaksanakan , sedekah merupakan cara ampuh juga untuk menjadikan cit-cita kalian menjadi nyata dan terlaksana , berhajatlah dengan tips satu ini , berhajat sedekah baik untuk kita , dengan adanya sedekah kita lebih bisa untuk saling berbagi. Sedekah merupakan sebuah doa juga , bersedekahlah dan dalam hatimu berdoalah agar cita-citamu terlaksana dan tercapai , saya yakin pasti tercapai .

5. Buatlah Sebuah Daftar 
Nah kalo tips terakhir buatlah daftar , apa saja cita-citamu. apa saja keinginanmu buatlah daftar . Dan pajang daftar cita-citamu entah dimana , dilemarimu , di tembok kamarmu , atau di buku diarymu terserah , yang penting buatlah daftar , seolah kamu tau apa yang kamu inginkan , itu haruslah dilaksanakan dan nantinya ada motivasi tersendiri dalam dirimu . Dan nantinya seteleh cita-citamu tercapai , daftar yang telah kamu buat tadi , sudah menjadi sebuah lembaran yang nyata , bahwa cita-citamu telah tercapai.

Itulah tips - tipsnya ,
 pesan bangrians: Teruslah belajar , dan jangan menyerah , apapun resikonya terus tantang , karena ketantangan itulah yang nantinya akan menjadi penyemangat dalam dirimu. teruslah menggapai cita-citamu-keinginanmu. semoga sukses :)
http://www.idsurvei.com/survei/budianto67/.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar